Belajar dari Kebaikan Orang Lain

Rector - -

Abstract


Dalam hidup ini siapapun harus berbuat baik dan kelak meninggalkan  kebaikan. Tidak semestinya  hidup  tanpa  meninggalkan apa-apa. Hidup harus bermakna. Kebaikan itu berupa apa saja, hingga yang penting adalah memberikan  kemudahan atau melapangkan bagi orang lain.
Sekalipun bergitu, ternyata berbuat baik terhadap orang lain tidak mudah dilakukan. Sehari -hari yang terpikir adalah justru sebaliknya. Yaitu bagaimana agar orang lain selalu melapangkan dan  memudahkan bagi dirinya. Bahkan apapun yang sudah dilakukan oleh orang lain dianggap tidak cukup, atau kurang sempurna.
Orang yang seperti digambarkan  itu,  selalu berharap agar selalu mendapatkan sesuatu. Kebutuhannya sudah dicukupi dan juga persoalannya  diselesaikan. Orang lain selalu dituntut agar berbuat baik pada dirinya. Sementara dia sendiri tidak  berpikir untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi orang lain. Mereka itu lupa bahwa orang lain sudah sedemikian  banyak berbuat baik dan melapangkan  hidupnya.

Keywords


Belajar; Kebaikan;

Full Text:

PDF PS