Analisis Logam Berat Timbal (Pb) Dalam Body Lotion Yang Beredar di Pasar Jember

Eka Fitri Yanti, Zuhrotul Laili

Abstract


Body lotion merupakan salah satu kosmetik untuk merawat kulit. Cemaran yang terdapat dalam body lotion salah satunya adalah logam berat. Timbal merupakan salah satu jenis logam berat yang memiliki dampak negatif bagi kesehatan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya logam timbal (Pb) dalam body lotion dan menentukan kadar logam timbal (Pb) dalam body lotion yang beredar di pasar Jember. Sampel dipreparasi secara destruksi basah. Analisis kandungan logam timbal (Pb) menggunakan metode reaksi warna dan endapan. Analisis kadar logam timbal (Pb) menggunakan metode Spektrofotometri Serapan Atom. Hasil penelitian secara kualitatif menunjukkan bahwa ketiga sampel body lotion tidak menunjukkan perubahan pada reagen NaOH dan HCl encer, sedangkan pada reagen KI ketiga sampel menunjukkan perubahan warna dan endapan. Hasil secara kuantitatif menunjukkan bahwa sampel A, B dan C tidak mengandung timbal. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa body lotion yang beredar di pasar Jember tidak mengandung logam timbal (Pb). 


Keywords


Body lotion; Logam timbal (Pb); Reaksi warna dan endapan; Spektrofotometri Serapan Atom

References


BPOM, “Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 23 Tahun 2019 Tentang Persyaratan Teknis Bahan Kosmetik,” Bpom Ri, vol. 2010, pp. 1–16, 2019.

Mandasari V, Anam S, Yuyun Y, “Analisis Penetapan Kadar Nipagin Dalam Sediaan Body Lotion Tie (Tanpa Izin Edar) Yang Beredar Di Pasar Tradisional Kota Palu,” Kovalen, vol. 2, no. 3, pp. 73–79, 2016, doi: 10.22487/j24775398.2016.v2.i3.7538.

Pradiningsih A, Nopitasari B L, Wardani A K, Rahmawati C, Darwati E, “Identifikasi Senyawa Hidrokuinon Dan Merkuri Pada Sediaan Whitening Body Lotion Yang Beredar Di Klinik Kecantikan,” Lumbung Farm. J. Ilmu Kefarmasian, vol. 3, no. 1, p. 34, 2022, doi: 10.31764/lf.v3i1.7023.

BPOM RI, Peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2014 Tentang Perubahan Atas Peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor HK.03.1.23.07.11.6662 Tahun 2011 Tentang Persyaratan Cemaran Mikroba dan Logam Berat Dala, vol. 11. 2014, pp. 1–16.

Safitri E, Irmawati I, Suhud K, Islami N, “Mercury Analysis of Body Lotion Cosmetic Using CVAAS Method: Case Study of Distributed Product in Banda Aceh,” Indones. J. Fundam. Appl. Chem., vol. 5, no. 2, pp. 35–41, 2020, doi: 10.24845/ijfac.v5.i2.35.

Amalia A, “Analisis Cemaran Logam Berat Arsen (As) Dalam Sediaan Kosmetik Body Lotion Secara Spektrofotometri Serapan Atom (SSA),” 2021.

Yugatama A, Mawarni A K, Fadillah H, Zulaikha S N, “Analisis Kandungan Timbal dalam Beberapa Sediaan Kosmetik yang Beredar di Kota Surakarta,” JPSCR J. Pharm. Sci. Clin. Res., vol. 4, no. 1, p. 52, 2019, doi: 10.20961/jpscr.v4i1.28948.

Rahmadani, Alawiyah T, Herowati R, “Deteksi Logam Berat Timbal ( Pb ) dalam Kosmetik yang Beredar di Pasar Tradisional Banjarmasin Detection Of Heavy Metal Pb In Cosmetics At Banjarmasin Traditional Market,” J. Pharmasci (Journal Pharm. Sci., vol. 6, no. 2, pp. 99–102, 2021.

Wardani G A, Abiya S L, Setiawan F, “Analysis of the Lead on Lip Tint Cosmetics on the Market Using UV-Vis Spectrophotometry Method,” EduChemia (Jurnal Kim. dan Pendidikan), vol. 5, no. 1, p. 87, 2020, doi: 10.30870/educhemia.v5i1.7598.

Hidayah H, Pratiwi M I, Kusumawati A H, Amal S, “Analysis of lead and copper in red grape fruit (Vitis vinifera L.) for sale in Karawang City,” J. Ilm. Farm. Bahari, vol. 12, no. 2, pp. 122–131, 2021.

Vogel, Vogel’s Textbook of Macro and Semimicro Qualitative Inorganic Analysis, vol. 7, no. 9. 1979. doi: 10.1016/0165-9936(88)90029-5.

Martines S A, Latief M, Rahman H, “Analisis Logam Timbal (Pb) pada Lipstik yang Beredar di Kecamatan Pasar Jambi,” J. Farm. Dan Ilmu Kefarmasian Indones., vol. 5, no. 2, p. 69, 2018, doi: 10.20473/jfiki.v5i22018.69-75.

BSN, SNI 6989.9:2009, Cara Uji Timbal (Pb) Secara Spektrofotometri Serapan Atom (SSA) - Nyala. 2009, pp. 1–16.

Fauziah, Maulinda A, Adriani A, “Analysis Of Heavy Metal Pollution (Pb) In Lipstick Are For Sale In The City Of Banda Aceh By Using Atom Absorption Spectrophotometry,” J. Pharm. Sci., vol. 3, no. 2, pp. 77–84, 2020.

Elizabeth P, Nurmaini, S I C. Chahaya, “Analisis Kandungan Logam Timbal (Pb) Pada Lipstik Lokal Yang Teregistrasi dan Tidak Teregistrasi Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Serta Tingkat Pengetahuan dan Sikap Konsumen Terhadap Lipstik Yang Dijual di Beberapa Pasar di Kota Medan Tahun 2015,” J. Lingkung. dan Keselam. Kerja, vol. 4, no. 3, pp. 1–10, 2015.

Nurjanah N A, “Analisis Cemaran Logam Berat Timbal (Pb) Dalam Kerang Darah (Anadara granosa) dan Kerang Patah (Meretrix lyrata) di Muara Angke Menggunakan Spektrofotometer Serapan Atom,” J. Ris. Kesehat., vol. 9, no. 2, p. 43, 2017, doi: 10.1017/CBO9781107415324.004.

Arifiyana D, “Identifikasi Cemaran Logam Berat Timbal (Pb) pada Lipstik yang Beredar di Pasar Darmo Trade Center (DTC) Surabaya dengan Reagen Sederhana,” J. Pharm. Sci., vol. 3, no. 1, pp. 13–16, 2018, doi: 10.53342/pharmasci.v3i1.68.

Khopkar S, Konsep Dasar Kimia Analitik. Jakarta: UI Press, 2008.

Nasir M, Spektrometri Serapan Atom. Aceh: Syiah Kuala University Press, 2019




DOI: https://doi.org/10.18860/jip.v7i2.17448

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Journal of Islamic Pharmacy

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

© 2023 Journal of Islamic Pharmacy