PERILAKU KONFORMITAS PADA TEMAN SEBAYA DAN PENGARUHNYA TERHADAP TINGKAT PENERIMAAN DIRI SANTRI PUTRI DI SEKOLAH MULTIPESANTREN

Muhammad Rizqi Aufaqi Akrom, Aprilia Mega Rosdiana

Abstract


Penerimaan diri merupakan proses penting yang dialami oleh setiap individu terlebih pada masa remaja, penerimaan diri pada masa remaja tentu akan sulit karena sering kali dikaitkan dengan kelompok pertemanan atau konformitas teman sebaya yang berkontribusi terhadap sikap dan perilaku remaja. Penelitian ini bertujuan melihat pengaruh konformitas teman sebaya terhadap penerimaan diri santri putri kelas XII Madarash Aliyah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, populasi yang terdapat dalam penelitian ini sejumlah 134 responden. Berdasarkan perhitungan rumus slovin sampel dalam penelitian ini berjumlah 57 responden. Alat pengumpulan data menggunakan skala penerimaan diri oleh Berger (1952), dan skala konformitas teman sebaya milik Sears (1991). Uji hipotesis menggunakan regresi sederhana melalui SPSS 25.00 for windows.  Hasil penelitian menunjukan konformitas teman sebaya berpengaruh terhadap penerimaan diri (P = 0.00 < 0,05) pengaruh yang diberikan bersifat negatif -.721 dengan sumbangan pengaruh yang diberikan sebesar 52%. Hal ini berarti semakin tinggi perilaku konformitas teman maka semakin rendah penerimaan diri. Sehingga perlu kiranya remaja putri untuk melakukan penerimaan diri, dan memahami peranan teman sebaya dalam proses penerimaan diri.


Keywords


Penerimaan Diri; Konformitas Teman Sebaya

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.18860/egalita.v17i1.15860

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 EGALITA







Editorial Office:
Gedung Perpustakaan Lt.1
Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA)
UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
Jl. Gajayana No. 50 Malang.
Telp. (0341) 551354, Fax. 572533
Email: egalita@uin-malang.ac.id

P-ISSN: 1907-3461

E-ISSN : 2686-066X


Egalita under a CC BY SA 4.0 International License.

Member of:


Indexed By:

       

 

 

View My Stats