Implementasi Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan dan Peduli Sosial Siswa Dengan Pemanfaatan Bank Sampah Malang di SD Islamic Global School Malang
Abstract
Abstrak
Penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan (1) bentuk kegiatan implementasi pendidikan karakter peduli lingkungan dengan pemanfaatan Bank Sampah Malang (BSM), (2) bentuk kegiatan implementasi pendidikan karakter peduli sosial dengan pemanfaatan Bank Sampah Malang (BSM), dan yang ke (3) hasil dari kegiatan siswa dalam implementasi pendidikan karakter peduli lingkungan dan peduli sosial dengan pemanfaatan Bank Sampah Malang.
Penelitian ini dilakukan di SD Islamic Global School Malang menggunakan pendekatan penelitian kualitatif yaitu dengan jenis penelitian studi kasus. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode wawancara, observasi lapangan. dan dokumentasi. Kemudian, data yang terkumpul berupa kata-kata, catatan lapangan, dan dokumentasi dianalisis dengan cara reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dan untuk pengecekan keabsahan data, menggunakan triangulasi, observasi berulang, dan diskusi sejawat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kegiatan pendidikan karakter peduli lingkungan bagi siswa meliputi, gerakan cinta bersih dan sehat, satu sampah satu pahala, semakin hijau sekolahku, dan literasi lingkungan. (2) Kegiatan pendidikan karakter peduli sosial bagi siswa meliputi kerja bakti lingkungan sekolah, tiada hari tanpa amal, kunjungan panti asuhan, kurban untuk masyarakat, dan menabung untuk sekolah. (3 Hasil pendidikan karakter peduli lingkungan yaitu, terbentuknya kesadaran anak tentang nilai guna dan nilai ekonomi sampah, terbentuknya budaya bersih siswa, dan sikap cinta lingkungan. Sedangkan hasil pendidikan karakter peduli sosial yaitu rukun dengan teman, terbentuknya sikap dermawan, dan juga peka dengan orang-orang sekitar.
Kata Kunci: Pendidikan Karakter, Peduli Lingkungan, Peduli Sosial.
DOI: https://doi.org/10.18860/jie.v7i2.6944
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2020 Journal of Islamic Education
INDEXING BY