Peran Pemerintah Dalam Pengembangan Kebijakan Pendidikan Pondok Pesantren Di Jawa Timur
Abstract
Penelitian ini merupakan visualisasi mengenai kontribusi pemerintah dalam mengembangkan pendidikan Islam. Tentunya ada beberapa lembaga yang dikembangkan cikal bakalnya ada pada Pesantren kemudian muncul madrasah dan menyetarakanya seperti sekolah umum. Penelitian yang digunakan ialah metode kualitatif deskriptif dan teknik pengumpulan data menggunakan penelitian lapangan dari hasil pustaka mengenai kebijakan pemerintah daerah maupun pusat, tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran pemerintah dalam pengembangan kebijakan pendidikan pondok pesantren di Jawa Timur yang berlaku di Indonesia.Landasan hukum yang berjalan dan berkembang di pondok pesantren jawa timur. Lembaga pondok pesantren merupakan sebuah tempat pembelajaran agama Islam yang memiliki nilai histori tinggi, dan juga memiliki kontribusi dalam historis Negara ini, tentunya dalam melestarikan adanya pesantren perlu adanya perhatian khusus, dan dalam tulisan ini memiliki konsen terhadap dasar hukum dan landasan kepengurusan dalam memerhatikan mutu seiring perkembangan zaman. Pondok pesantren adalah sebuah instansi yang diakui dan dinaungi oleh kementerian agama republik indonesia , yang berorientasi terhadap pendalaman Ilmu Agama, dipimpin oleh seorang Kyai dan peserta didiknya yang disebut dengan Santri. Perkembangan pondok pesantren dari Tradisional bertrasformasi menjadi pesantren Modern, baik dari bahasa, gaya berpakaian, pendidikan, dan orientasinya. Pesantren dalam menjaga tradisi dengan tetap mengkaji kitab klasik dengan metode sorogan/bandongan, dengan selalu mengutamakan kesederhanaan dalam proses pendidikan.
Kata Kunci: Peran Pemerintah, kebijakan, Pondok Pesantren.Full Text:
PDFReferences
Abdullah, Irwan dan Muhammad Zain & Hasse J (Eds). (2008). Agama, Pendidikan Islam dan Tanggung Jawab Sosial Pesantren, Yogyakarta: Sekolah Pascasarjana UGM bekerja sama dengan Pustaka Pelajar. Azyumardi Azra, Esesi-esesi Intlektual Muslim dan Pendidikan Islam, (Jakarta: Logos Wacana Ilmu, 1998) Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Kamus Besar Bahasa Indonesia, (Jakarta: BalaiPustaka, 1994). Gatot Krisdiyanto dkk, Sistem pendidikan pesantren dan tantangan modernitas, Jurnal Tarbawi: Jurnal Ilmu Pendidikan p-ISSN:1858-1080|e-ISSN: 2615-6547I. Vol. 15, No. 01, Juli 2019, pp. 11-21. Herman, Sejarah Pesantren Di Indonesia, Vol. 6 No. 2 Juli - Desember 2013. Husni Rahim, Arah Baru Pendidikan Islam di Indonesia, (Jakarta: PT. Logos Wacana Ilmu, 2001), Mahpuddin Noor, Potret Dunia Pesantren (Bandung: Humaniora, 2006). Mastuhu, Dinamika Sistem Pendidikan Pesantren: Suatu Kajian Tentang Unsur Dan Nilai Sistem Pendidikan Pesantren. Miarso Dan Nur Zazin, Pesantren Di Tengah Arus Mutu Pendidikan: Menjawab Problematika Kontemporer Manajemen Mutu Pesantren, (Semarang: Rasail Media Group, 2011). Muhammad Abed Al-Jabiri, Post Tradisionalisme Islam, (Yogyakarta: LkiS, 2000). Luthfiyana Nur Rohmah1& Subiyantoro (2021). Implementasi Kebijakan Pendidikan Pesantren Di Pondok Pesantren Nurul Ummah Putri Kotagede Yogyakarta. ISSN. Vol.8, No.1, 2021. Mujamil Qomar, Pesantren Dari Transformasi Metodologi Menuju Demokratisasi Institusi, (Jakarta : Erlangga, 2006). Mohammad Arif. Perkembangan Pesantren Di Era Teknologi. Jurnal Media Pendidikan Vol. 28, no. 2, 2013. Muhammad Hasan. Inovasi Dan Modernisasi Pendidikan Pondok Pesantren. KARSA: Jurnal Sosial Dan Budaya Keislaman Vol. 23, no. 2, 2015. Muhammad Heriyudanta. Modernisasi Pendidikan Pesantren Perspektif Azyumardi Azra, Mudarrisa. Jurnal Kajian Pendidikan Islam Vol. 8, no. 1, 2016. Nurotun Mumtahanah. Pengembangan Sistem Pendidikan Pesantren Dalam Meningkatkan Profesionalisme Santri. AL-HIKMAH Jurnal Studi Keislaman Vol. 5, no. 1, 2015. Madjid, Nurcholish .1985. Bilik-Bilik Pesantren. Jakarta: P3M. Sejarah Pendidikan Islam&Organisasi Dirjen Pendidikan Islam. Kemenag Agama RI. Diakses 15 Maret 2021. Rustam Ibrahim. Eksistensi Pesantren Salaf Di Tengah Arus Pendidikan Modern (Studi Multisitus Pada Beberapa Pesantren Salaf Di Jawa Tengah). Jurnal Analisa Vol. 21, no. 02, 2014. Zamakhsyari Dhofier,Tradisi Pesantren: Studi Tentang Pandangan Kyaidan Visinya Mengenai Masa Depan Indonesia. M. Fahim Tharaba, PESANTREN DAN MADRASAH DALAM LINTASAN POLITIK PENDIDIKAN DI INDONESIA, Indonesian Journal Of Education Management Vol. 2 No.2, p. 136-148.
DOI: https://doi.org/10.18860/rosikhun.v1i2.13948
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Zuyinatun Najah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Jl. Raya Ir. Soekarno No.34 Dadaprejo, Pendem, Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur